Pages

Rabu, 20 November 2013

10 Manfaat penting buah jambu biji untuk kesehatan

10 Manfaat penting buah jambu biji untuk kesehatan

 Jambu biji adalah buah-buahan yang banyak ditemukan di Indonesia. Selama ini buah jambu biji hanya populer untuk menaikkan trombosit darah. Selain itu buah jambu biji dapat digunakan dalam perawatan kulit dan juga program penurunan berat badan.

Tak hanya itu, berikut adalah manfaat lain yang bisa didapatkan dari buah jambu biji seperti :
  • Kandungan kalium di dalam buah jambu biji dapat digunakan untuk mengurangi tekanan darah dan juga mengontrol kestabilan tekanan darah Anda.
  • Jambu biji dapat menurunkan kolesterol karena dapat mengencerkan darah sehingga akan meningkatkan sirkulasi darah.
  • Diabetes pada anak-anak dapat dicegah dengan mengonsumsi buah jambu biji karena dapat membantu memperlambat penyerapan gula dalam raha.
  • Jambu biji dapat digunakan untuk mengobati sembelit karena tingginya serat yang dikandungnya.
  • Jambu biji akan melindungi sel-sel tubuh Anda dari kerusakan akibat radikal bebas. selain itu jambu biji juga dapat digunakan untuk perawatan kulit karena kandungan zat antioksidan dan vitamin C di dalamnya.
  • Jambu biji akan membantu Anda dalam melawan sel kanker karena tingginya vitamin C di dalamnya.
  • Jambu biji akan meningkatkan fungsi otak karena adanya kandungan vitamin B yang penting untuk sirkulasi darah.
  • Jambu biji dapat meningkatkan kesuburan Anda karena kaya akan asam folat.
  • Jus dari jambu biji juga memiliki khasiat sebagai obat alami karena dapat menyembuhkan masalah pernapasan.
  • Terakhir, jambu biji juga dapat memperbaiki penglihatan karena kandungan vitamin A di dalamnya.
Ternyata buah jambu biji memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Oleh karena itu tidak ada salahnya apabila Anda mulai rajin mengonsumsi jambu biji demi kesehatan Anda.

Sumber :http://www.merdeka.com/sehat/10-manfaat-penting-buah-jambu-biji-untuk-kesehatan.html

10 Makanan Berbahaya bagi Kesehatan

10 Makanan Berbahaya bagi Kesehatan

Begitu banyak iklan makanan yang kita tonton atau dengar setiap hari, dan sebagian dari mereka mengiklankan produk mereka sebagai produk yang higienis dan bernutrisi. Tetapi apakah benar seperti ini? Ada iklan produk menyamakan bon-bon alias gula-gula buatan mereka sama seperti mengkonsumsi sekian gelas susu, dan masih banyak iklan yang menurut saya tidak wajar dan memberi fakta negatif kepada konsumen.

Oleh karenanya di artikel kali ini saya akan menulis makanan apa saja yang sebaiknya anda dan keluarga jauhi, terutama bila anda sedang dalam proses diet melangsingkan tubuh. Berikut Daftar Top 10 saya kali ini.

1. Cola

Di antara minuman ringan alias soft drinks, cola merupakan minuman yang paling tinggi kandungan kalorinya yaitu 150 kalori untuk kaleng berukuran 350 ml dan 410 kalori untuk botol berukuran 1,2 liter. Belum lagi kandungan gula buatan dan tambahan kafein di dalamnya. Berdasarkan riset diketahui cola memiliki korelasi yang kuat dengan obesitas. Kandungan kalori yang begitu tinggi dalam bentuk cairan, tidak menyebabkan tubuh merasa kenyang dan membuat tubuh tetap merasa lapar dan karenanya makan makanan lainnya sehingga penumpukan kalori pun terjadi.

Bahaya lainnya adalah kerusakan gigi. Diketahui bahwa konsumsi cola atau soft drinks menyebabkan gigi terkena kontak dengan gula buatan 'sang perusak gigi', dan efeknya bahkan berlanjut sampai 40 menit setelah tegukan terakhir, kecuali anda segera minum air putih untuk penetral tentunya.


2. Keripik Kentang

Makanan ringan dengan nama keren 'potato chips' ini sangat lezat - saya adalah penggemar makanan ini - tetapi tahukah anda bahaya yang bisa ditimbulkannya? Duabelas buah keripik kentang mengandung 150 kalori, 10 g lemak (3 g di antaranya adalah lemak jenuh), dan 210 mg sodium. Belum lagi tambahan MSG dan beberapa penyedap rasa. Lagi-lagi makanan yang bisa menyebabkan kegemukan dan obesitas.

3. Biskuit Coklat alias Chocolate Chip Cookies

Satu keping biskuit coklat ini mengandung 80 kalori, 4,5 g lemak (1,5 g adalah lemak jenuh). Kalau anda pingin tahu lihat saja daftar komposisinya, kemungkinan besar anda akan temukan istilah-istilah seperti white flour, hydrogenated oil, atau istilah kimia yang susah dimengerti lainnya dan dikemas seolah-olah ini adalah daftar komposisi gizi. Jadi jelas biskuit lezat ini bukanlah pilihan yang penuh nutrisi bagi anda dan keluarga. Ingat kan iklan 'diputar, dijilat dan dicemplungin'? (hehehe...)

4. Keju dengan kadar lemak tinggi

Keju seberat 28 gram mengandung 120 kalori, 10 g lemak (6 g adalah lemak jenuh). Tingginya kadar lemak jenuh di dalamnya (lebih dari 50%) akan meningkatkan resiko penyakit jantung atau penyakit lainnya.

5. Donat Coklat

Satu buah donat coklat mengandung 300 kalori dan 19 g lemak (6 g lemak jenuh) dan juga kadar gula yang tinggi.

6. Daging Asap

Semua jenis daging yang diasapi biasanya mengandung zat kimia pengawet yaitu sejenis nitrat, yang sangat terkait dengan kanker usus dan perut. Dua iris daging asap - apapun jenis dagingnya - rata-rata mengandung 120 kalori dan 10 g lemak (3 g di antaranya adalah lemak jenuh).

7. Hot Dog Daging

Hot dog mengandung 180 kalori, 16 g lemak (7 g lemak jenuh), dan 550 mg sodium, dan ini masih hitungan di luar roti-nya lo. Daging sebagai pengisi hot dog adalah kumpulan dari bagian tubuh ternak (biasanya isi perut) yang tidak terpakai pada produk daging lainnya. Oleh karenanya kandungan lemak jenuhnya lumayan tinggi, apalagi jika yang dipakai adalah daging sapi, nota bene kadar lemak jenuh trans-fat pada isi perutnya lumayan tinggi.

8. Gula-gula alias bon-bon

Kayaknya untuk snack yang satu ini gak perlu banyak penjelasan ya? Kadar gula yang tinggi serta kalori yang lumayan ada semua. Kalau orang tua kita dulu bilang, gula itu merusak gigi, dan sekarang kita tahu snack ini juga menjadi penimbun lemak di tubuh. Jadi kalau ada iklan yang isinya mengkonsumsi bon-bon produk mereka identik dengan mengkonsumsi sekian gelas susu, anda sudah tahu kan apakah snack ini memang bergizi atau tidak.

9. Sereal yang mengandung gula

Mungkin selama ini kita banyak yang mengenal sereal sebagai makanan paling bernutrisi, dan bahkan di iklan kita sering melihat seakan-akan makanan ini sangat layak untuk dikonsumsi setiap saat apalagi terutama saat sarapan. Faktanya, tidak semua sereal itu bernutrisi dan sehat untuk dikonsumsi.

Lihat kandungan gula pada kotak kemasan produk sereal anda, jika anda melihat nilai yang tinggi berarti sebaiknya tinggalkan produk tersebut. Malah sangat disarankan untuk mengkonsumsi sereal yang bebas gula, seperti oatmeal misalnya.

10. Beberapa jenis Snack Lainnya (Snack Bar)

Sejumlah snack biasanya dalam bentuk batangan, mengandung kadar protein dan lemak yang rendah, dan kadar karbohidrat yang tinggi. Belum lagi rasa lapar yang ditimbulkan saat mengkonsumsinya, menjadikan tubuh pingin makan lagi dan lagi. Hal ini dikarenakan mengkonsumsinya menyebabkan kadar gula darah anda meningkat tinggi dan diikuti dengan energi tubuh menurun drastis. Sehingga tubuh meminta energi baru dengan cara memasukkan makanan lagi. Efeknya adalah tumpukan kalori tak terpakai di tubuh anda.

Jika membaca ke-10 daftar di atas, pasti beragam pendapat di benak pembaca. Ada yang tidak perduli, ada yang ragu-ragu atas kesahihannya dan ada yang bingung mau makan apa sebagai alternatif makanan ini. 
 

10 Bahaya Minuman Berenergi (Energy Drink)

10 Bahaya Minuman Berenergi (Energy Drink)

Kita mungkin sering nonton atau dengar iklan minuman berenergi alias energy drink di TV atau radio. Iklannya pun terkadang luar biasa dahsyatnya dan anehnya. Beberapa kali di berita juga terdengar kejadian keracunan minuman keras oplosan, yang salah satu campurannya adalah minuman berenergy ini. Timbul pertanyaan, apakah minuman ini sehat, aman dan benar-benar memberi energy? Artikel Daftar Top 10 saya kali ini akan membahas masalah ini.

Bisnis energy drink adalah bisnis ‘pohon duit’. Mungkin ada yang pernah baca ada satu merk ngetop di Indonesia yang bisa balik modal (break even point - BEP) hanya dalam jangka waktu kurang dari setahun. Target minuman ini adalah pria. Bisa kita perhatikan buruh-buruh pekerja kasar baik itu di pabrik atau pelabuhan, rutin mengkonsumsi minuman ini. Entah berapa banyak yang mereka konsumsi per hari. Itu semua karena kepercayaan mereka bahwasanya minuman ini bisa menambah stamina, produktivitas dan tenaga.
Jika anda ingin tahu korelasi antara energy drink dan kegemukan bisa baca artikel ini Energy drink- Do they make you fat?
Ada yang bilang, “minuman ini berbahaya hanya kalau terlalu banyak dikonsumsi, kalau cuma sekaleng atau dua kaleng sih no problem”. Lalu kalau setiap hari rutin minum sekaleng apa tidak membawa masalah jangka panjang?

Untuk mengetahuinya, mari kita lihat komposisi ‘minuman jagoan’ ini. Umumnya mengandung kafein, ginseng, taurine, ephedrine, guanine, arginine, asam amino, vitamin B12, sejumlah vitamin lainnya, dan air karbonasi plus gula tambahan atau bisa juga diganti dengan HFCS (high fructose corn syrup). Masih ada beberapa komposisi lain tetapi tidak umum ada di semua minuman berenergi. Mungkin pembaca bisa baca sendiri di daftar komposisi jika saat ini surfing di internet sambil minum energy drink. :)

Ok… sekarang kita masuk ke daftar 10 bahaya minuman berenergi (energy drink) yang bisa ditimbulkannya.

  1. HFCS atau jenis gula tambahan lain adalah komposisi pemanis yang tidak memiliki manfaat selain sebagai pemanis, belum lagi rendah kalori tetapi tinggi kadar lemaknya. Malah konsumsi produk ini bisa menyebabkan kegemukan, karena lemak yang dikandungnya akan disimpan tubuh. Memang ada produk yang jenisnya rendah gula atau bebas gula, tetapi masalahnya mereka pasti memasukkan pemanis buatan lainnya, yang harus diwaspadai efeknya.
  2. Kafein; Materi yang dikandung dalam kopi ini tidak akan mampu memberi energi kepada peminumnya, hanya membangkitkan semangat dengan cara menstimulasi sistem saraf pusat. Sebagian besar produk memasukkan komposisi kafein yang melebih kandungan minuman bersoda. Kafein bisa menyebabkan ketagihan, pening dan sakit kepala bila konsumsinya berlebih.
  3. Vitamin B; Kandungan vitamin B buatan ini tidak akan bermanfaat dan akan langsung dibuang melalui air seni, karena vitamin B hanya bermanfaat bila dibantu dengan keberadaan beberapa vitamin dan zat pendukung di tubuh. Khusus untuk vitamin B12, bisa menimbulkan gangguan pada system saraf jika dikonsumsi secara teratur. Nah lo…
  4. Untuk jangka panjang, pencampuran minuman beralkohol dengan energy drink bisa menyebabkan penyakit hepatitis, tumor, dan cirrhosis. Hal ini disebabkan kedua minuman tadi akan bereaksi bila dicampur dan tubuh tidak akan sanggup memproses hasil reaksi tadi.
  5. Minum 2 atau 3 kaleng apalagi lebih bisa menyebabkan konsentrasi lemah, rasa panik dan khawatir.
  6. Mencampur energy drink dengan Narkoba sangat berbahaya, karena dapat meningkatkan kemungkinan serangan penyakit cardiovascular seperti stroke.
  7. Minum energy drink saat berkeringat apalagi lebih dari 1 kaleng bisa menyebabkan dehidrasi, karena kafein yang dikandungnya bisa menyebabkan ginjal bekerja lebih membuang cairan dari tubuh anda. Bayangkan, bila atlit mengkonsumsi minuman ini sebelum bertanding, bukannya tambah energi malah dehidrasi yang didapat.
  8. Taurine adalah sejenis asam amino. Berdasarkan penelitian, tidak jelas diketahui manfaat taurine pada otak, malah dikatakan taurine memberi pengaruh sedative atau bius terhadap otak. Taurin juga menyebabkan denyut jantung yang tidak stabil.
  9. Sodium citrate biasanya dimasukkan ke dalam minuman berenergi sebagai pengawet. Efek dari bahan kimia ini adalah mempercepat proses perubahan glukosa menjadi asam laktat, sehingga mempercepat turunnya stamina.
  10. Minuman berenergi sangat berbahaya bagi penderita hipertensi, karena denyut jantung anda akan dipacu oleh minuman ini.

Beberapa kandungan lainnya seperti inositol dan niacin memang tidak berbahaya, tetapi juga tidak membawa manfaat apapun, berhubung dosisnya yang sangat kecil.

Kesimpulannya minuman berenergi adalah minuman rendah nutrisi tetapi tinggi lemak plus tambahan beberapa zat yang memiliki beberapa efek samping terutama kafein. Sebaiknya anak-anak muda yang mengoplos minuman ini dengan narkoba atau minuman beralkohol, jika membaca artikel ini agar segera menghentikan kebiasaan yang fatal ini.

Belum lagi karena massif-nya industri minuman ini menyebabkan proses pembuatannya tidak natural. Contohnya ginseng atau ginkgo biloba, bisa dipastikan perawatan tanaman ini menggunakan pestisida. Tentu anda sudah tahu bahaya apa yang bisa terjadi akibat bahan kimia ini. Usul saya stop minum energy drink, atau minimal kurangilah. Malah sebaiknya ganti minuman ini dengan minum air kelapa murni langsung dari buahnya. Elektrolit yang terkandung di dalam kelapa bisa mengganti cairan tubuh dan mengandung sejumlah mineral dan manfaat.

Sumber :http://10daftarsaya.blogspot.com/2011/07/10-bahaya-minuman-berenergi-energy.html

 

10 Jenis Buah untuk Kesehatan Jantung

10 Jenis Buah untuk Kesehatan Jantung 

Kita mungkin sering nonton atau dengar iklan minuman berenergi alias energy drink di TV atau radio. Iklannya pun terkadang luar biasa dahsyatnya dan anehnya. Beberapa kali di berita juga terdengar kejadian keracunan minuman keras oplosan, yang salah satu campurannya adalah minuman berenergy ini. Timbul pertanyaan, apakah minuman ini sehat, aman dan benar-benar memberi energy? Artikel Daftar Top 10 saya kali ini akan membahas masalah ini.

Bisnis energy drink adalah bisnis ‘pohon duit’. Mungkin ada yang pernah baca ada satu merk ngetop di Indonesia yang bisa balik modal (break even point - BEP) hanya dalam jangka waktu kurang dari setahun. Target minuman ini adalah pria. Bisa kita perhatikan buruh-buruh pekerja kasar baik itu di pabrik atau pelabuhan, rutin mengkonsumsi minuman ini. Entah berapa banyak yang mereka konsumsi per hari. Itu semua karena kepercayaan mereka bahwasanya minuman ini bisa menambah stamina, produktivitas dan tenaga.
Jika anda ingin tahu korelasi antara energy drink dan kegemukan bisa baca artikel ini Energy Drinks - Do They Make You Fat?
Ada yang bilang, “minuman ini berbahaya hanya kalau terlalu banyak dikonsumsi, kalau cuma sekaleng atau dua kaleng sih no problem”. Lalu kalau setiap hari rutin minum sekaleng apa tidak membawa masalah jangka panjang?

Untuk mengetahuinya, mari kita lihat komposisi ‘minuman jagoan’ ini. Umumnya mengandung kafein, ginseng, taurine, ephedrine, guanine, arginine, asam amino, vitamin B12, sejumlah vitamin lainnya, dan air karbonasi plus gula tambahan atau bisa juga diganti dengan HFCS (high fructose corn syrup). Masih ada beberapa komposisi lain tetapi tidak umum ada di semua minuman berenergi. Mungkin pembaca bisa baca sendiri di daftar komposisi jika saat ini surfing di internet sambil minum energy drink. :)

Ok… sekarang kita masuk ke daftar 10 bahaya minuman berenergi (energy drink) yang bisa ditimbulkannya.

  1. HFCS atau jenis gula tambahan lain adalah komposisi pemanis yang tidak memiliki manfaat selain sebagai pemanis, belum lagi rendah kalori tetapi tinggi kadar lemaknya. Malah konsumsi produk ini bisa menyebabkan kegemukan, karena lemak yang dikandungnya akan disimpan tubuh. Memang ada produk yang jenisnya rendah gula atau bebas gula, tetapi masalahnya mereka pasti memasukkan pemanis buatan lainnya, yang harus diwaspadai efeknya.
  2. Kafein; Materi yang dikandung dalam kopi ini tidak akan mampu memberi energi kepada peminumnya, hanya membangkitkan semangat dengan cara menstimulasi sistem saraf pusat. Sebagian besar produk memasukkan komposisi kafein yang melebih kandungan minuman bersoda. Kafein bisa menyebabkan ketagihan, pening dan sakit kepala bila konsumsinya berlebih.
  3. Vitamin B; Kandungan vitamin B buatan ini tidak akan bermanfaat dan akan langsung dibuang melalui air seni, karena vitamin B hanya bermanfaat bila dibantu dengan keberadaan beberapa vitamin dan zat pendukung di tubuh. Khusus untuk vitamin B12, bisa menimbulkan gangguan pada system saraf jika dikonsumsi secara teratur. Nah lo…
  4. Untuk jangka panjang, pencampuran minuman beralkohol dengan energy drink bisa menyebabkan penyakit hepatitis, tumor, dan cirrhosis. Hal ini disebabkan kedua minuman tadi akan bereaksi bila dicampur dan tubuh tidak akan sanggup memproses hasil reaksi tadi.
  5. Minum 2 atau 3 kaleng apalagi lebih bisa menyebabkan konsentrasi lemah, rasa panik dan khawatir.
  6. Mencampur energy drink dengan Narkoba sangat berbahaya, karena dapat meningkatkan kemungkinan serangan penyakit cardiovascular seperti stroke.
  7. Minum energy drink saat berkeringat apalagi lebih dari 1 kaleng bisa menyebabkan dehidrasi, karena kafein yang dikandungnya bisa menyebabkan ginjal bekerja lebih membuang cairan dari tubuh anda. Bayangkan, bila atlit mengkonsumsi minuman ini sebelum bertanding, bukannya tambah energi malah dehidrasi yang didapat.
  8. Taurine adalah sejenis asam amino. Berdasarkan penelitian, tidak jelas diketahui manfaat taurine pada otak, malah dikatakan taurine memberi pengaruh sedative atau bius terhadap otak. Taurin juga menyebabkan denyut jantung yang tidak stabil.
  9. Sodium citrate biasanya dimasukkan ke dalam minuman berenergi sebagai pengawet. Efek dari bahan kimia ini adalah mempercepat proses perubahan glukosa menjadi asam laktat, sehingga mempercepat turunnya stamina.
  10. Minuman berenergi sangat berbahaya bagi penderita hipertensi, karena denyut jantung anda akan dipacu oleh minuman ini.

Beberapa kandungan lainnya seperti inositol dan niacin memang tidak berbahaya, tetapi juga tidak membawa manfaat apapun, berhubung dosisnya yang sangat kecil.

Kesimpulannya minuman berenergi adalah minuman rendah nutrisi tetapi tinggi lemak plus tambahan beberapa zat yang memiliki beberapa efek samping terutama kafein. Sebaiknya anak-anak muda yang mengoplos minuman ini dengan narkoba atau minuman beralkohol, jika membaca artikel ini agar segera menghentikan kebiasaan yang fatal ini.

Belum lagi karena massif-nya industri minuman ini menyebabkan proses pembuatannya tidak natural. Contohnya ginseng atau ginkgo biloba, bisa dipastikan perawatan tanaman ini menggunakan pestisida. Tentu anda sudah tahu bahaya apa yang bisa terjadi akibat bahan kimia ini. Usul saya stop minum every drink, atau minimal kurangilah. Malah sebaiknya ganti minuman ini dengan minum air kelapa murni langsung dari buahnya. Elektrolit yang terkandung di dalam kelapa bisa mengganti cairan tubuh dan mengandung sejumlah mineral dan manfaat.

Sumber :http://10daftarsaya.blogspot.com/2011/04/10-jenis-buah-untuk-kesehatan-jantung.html

 

Rabu, 13 November 2013

Penyakit Influenza

INFLUENZA
Defininsi 
Influenza adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus RNA dari famili Orthomyxoviridae (virus influenza) yang menyerang unggas dan mamalia. Gejala dan penyebab penyakit influenza yang paling umum adalah menggigil, demam, nyeri tenggorokan, nyeri otot, nyeri kepala berat, batuk, kelemahan, dan rasa tidak nyaman secara umum. Meskipun sering tertukar dengan penyakit yang mirip dengan influenza seperti selesma, influenza ini lebih berat dibandingkan dengan selesma karena disebabkan oleh jenis virus yang berbeda yang dapat menimbulkan mual dan muntah, terutama pada anak-anak.
Influenza ini biasanya ditularkan melalui udara lewat batuk atau bersin yang menimbulkan aerosol yang mengandung virus. Penyakit influenza juga bisa ditularkan melalui kontak langsung dengan tinja burung atau ingus. Aerosol yang terbawa oleh udarah (airborne aerosols) diduga menimbulkan sebagian besar infeksi, walaupun jalur penularan mana yang paling berperan dalam penyakit ini belum jelas benar. Virus influenza dapat diinaktivasi oleh sinar matahari, disinfektan, dan detejen. Sering mencuci tangan akan mengurangi risiko infeksi karena virus dapat diinaktivasi dengan sabun.

Berikut Tanda dan Gejala Penyakit Influenza :
  • Batuk
  • Hidung tersumbat
  • Kelelahan
  • Nyeri kepala
  • Iritasi Mata
  • Mata Merah
  • Demam (menggigil, gemetar)
  • Dll                 

Mekanisme 

  •  Penularan

       influenza dapat disebarkan dalam tiga cara utama: melalui penularan langsung (saat orang yang    terinfeksi bersin, terdapat lendir hidung yang masuk secara langsung pada mata, hidung, dan mulut dari orang lain); melalui udara (saat seseorang menghirup aerosol (butiran cairan kecil dalam udara) yang dihasilkan saat orang yang terinfeksi batuk, bersin, atau meludah), dan melalui penularan tangan-ke-mata, tangan-ke-hidung, atau tangan-ke-mulut, baik dari permukaan yang terkontaminasi atau dari kontak personal langsung seperti bersalaman.  

  • Patofisiologi

    Mekanisme bagaimana infeksi influenza dapat menimbulkan gejala pada manusia telah dipelajari secara intensif. Salah satu mekanisme yang dipercaya adalah dengan inhibisi hormon adrenokortikotropik (ACTH/Adrenocorticotropic Hormone) yang menimbulkan penurunan kadar hormon kortisol.Mengetahui gen mana yang terkandung dalam galur virus tertentu dapat membantu memprediksi bagaimana virus tersebut dapat menular dan seberat apa infeksi yang akan terjadi (memprediksi  dari suatu galur virus).
    Contohnya, bagian dari proses yang memungkinkan virus influenza menginvasi suatu sel adalah penguraian dari protein hemagglutinin virus oleh salah satu enzim  manusia. pada virus yang infeksinya bersifat ringan dan avirulen, struktur hemagglutinin yang ada hanya dapat diurai oleh protease yang ditemukan dalam tenggorok dan paru, sehingga virus ini tidak dapat menginfeksi jaringan lain. Namun, pada galur yang sangat virulen, seperti H5N1, hemagglutinin yang terkandung dalam virus dapat diurai oleh varietas protease yang beragam, sehingga memungkinkan virus menyebar ke seluruh tubuh.Protein hemagglutinin virus bertanggung jawab baik dalam menentukan spesies mana yang dapat diinfeksi oleh suatu galur virus maupun lokasi saluran pernapasan mana yang dapat berikatan dengan suatu galur virus influenza. Gejala yang sering terdapat pada flu seperti demam, nyeri kepala, dan kelelahan merupakan hasil dari sejumlah besar sitokin dan chemokin proinflamasi (seperti interferon atau tumor necrosis factor (TNF)) yang diproduksi oleh sel yang terinfeksi influenza. 
      
    Pencegahan
    1. Vaksinasi
      Vaksin influenza dapat diproduksi lewat beberapa cara; cara yang paling umum adalah dengan menumbuhkan virus pada telur ayam yang telah dibuahi. Setelah dimurnikan, virus kemudian akan diaktivasi (misalnya, dengan detergen) untuk menghasilkan vaksin virus yang tidak aktif. Sebagai alternatif, virus dapat ditumbuhkan pada telur sampai kehilangan virulensinya kemudian virus yang avirulen diberikan sebagai vaksin hidup.
    2. Pengendalian infeksi 

      Cara yang cukup efektif untuk menurunkan penularan influenza salah satunya adalah menjaga kesehatan pribadi dan kebiasaan higienis yang baik: seperti tidak menyentuh mata, hidung dan mulut;sering mencuci tangan(dengan air dan sabun, atau dengan cairan pencuci berbasis alkohol); menutup mulut dan hidung saat batuk dan bersin, menghindari kontak dekat dengan orang yang sakit; dan tetap berada di rumah sendiri saat sedang sakit. Tidak meludah juga disarankan.Walaupun masker wajah dapat membantu mencegah penularan saat merawat orang yang sakit terdapat bukti-bukti yang bertentangan mengenai manfaat hal tersebut pada masyarakat. Merokok meningkatkan risiko penularan influenza, dan juga menimbulkan gejala penyakit yang lebih berat.  

       

      Pengobatan :

      Orang yang menderita flu disarankan untuk banyak beristirahat, meminum banyak cairan, menghindari penggunaan alkoholdan rokok, dan apabila diperlukan, mengonsumsi obat seperti asetaminofen (parasetamol) untuk meredakan gejala demam dan nyeri otot yang berhubungan dengan flu.

       

      Sumber :http://id.wikipedia.org/wiki/Influenza


     

     

     

 


 

                                                                                                                                                                                                                                                                                                                        

Rabu, 06 November 2013

CARA AMPUH MENANGGULANGI PENYAKIT KAKI GAJAH

Penyakit Kaki Gajah

Penyakit kaki gajah | Mungkin gak banyak orang yang tahu apa dan seperti apa penyakit kaki gajah itu? Karena itu, mungkin sedikit informasi ini bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Penyakit kaki gajah adalah sejenis penyakit menular yang terjadi akibat cacing filaria. Cacing tersebut ditularkan oleh berbagai macam jenis nyamuk melalui ggitan yang memudahkan larva cacing menyerang sistem jaringan limpa manusia.

Kaki gajah memang bukan penyakit yang mematikan namun membuat si penderita merasa sangat malu dan mengganggu aktivitas fisik sehari-hari. Selain itu penyakit ini merupakan penyakit menetap pada tubuh manusia bila tidak segera mendapatkan penanganan, pembesaran akibat kaki gajah pun bisa menjalar ke bagian tubuh yang lain seperti lengan, dan alat kelamin.

Salah satu hal yang perlu diingat bahwa kaki gajah dapat menular dengan sangat cepat karena ada 23 jenis nyamuk yang sanggup membawa larva cacing filariasis ke dalam tubuh manusia. Kaki gajah biasa menyerang seseorang ketika usia kanak-kanak dan memerlukan waktu lama baru kemudian si penderita dapat merasakannya.

Gejala Penyakit Kaki Gajah, diantaranya :
  • Demam berulang – ulang selama 3 – 5 hari,
  • Pembesaran tungkai, lengan, buah dada, buah zakar yang terlihat agak kemerahan dan terasa panas,
  • Pembengkakan kelenjar getah bening (tanpa ada luka) di daerah lipatan paha dan ketiak yang tampak kemerahan, panas, serta sakit,
  • Radang saluran kelenjar getah bening yang terasa panas dan sakit yang menjalar dari pangkal kaki atau pangkal lengan ke arah ujung,
  • Filarial abses akibat seringnya menderita pembengkakan kelenjar getah bening, dapat pecah dan mengeluarkan nanah serta darah.

    Cara Mencegah Timbulnya Kaki Gajah

    Ciptakan lingkungan yang bersih serta bebas dari nyamuk demi menghindari tertularnya penyakit kaki gajah. Pemberantasan nyamuk berupa fogging ini sangat membantu dalam pemberantasan mata rantai penularan. Selain itu, disarankan untuk melakukan pemeriksaan di puskesmas atau dokter untuk mengetahui apakah seseorang terbebas dari gejala kaki gajah atau tidak.

    Cara Mengobati Penyakit Kaki Gajah

  • Membasmi penyebar penyakit kaki gajah, dengan cara penyemprotan nyamuk di sekitar tempat tinggal kita.
  • Gunakan anti nyamuk seperti pemakaian obat nyamuk semprot, bakar, lotion anti nyamuk dan sebagainya.
  • Memakai kelambu pada saat tidur juga dapat mencegah gigitan nyamuk.
  • Menutup ventilasi rumah dengan kasa nyamuk.
  • Membersihkan pekarangan dan lingkungan di sekitar rumah.
  • Mencegah berkembangkanya nyamuk, dengan cara menguras penampungan air yang menjadi tempat berkembangkanya nyamuk.                                                              
  • Sumber : http://dejava87.blogspot.com/2012/12/penyakit-kaki-gajah-pencegahan-               dan-cara.html